Senin, 19 Agustus 2013

Samsung Akan Rilis Jam Tangan Pintar pada 4 September?

Menjelang gelaran ajang pameran elektronik IFA 2013 di Berlin, Jerman, maka semakin santer terdengar isu perilisan gadget. Samsung juga ramai disebut-sebut akan mendebutkan jam tangan pintar menjelang IFA.

Bloomberg menyebutkan bahwa Samsung akan memperkenalkan sebuah jam tangan pintar yang kemungkinan diberi nama Galaxy Gear. Perangkat itu nantinya akan dapat melakukan panggilan telepon, browsing internet dan e-mail. Seorang sumber mengaku Samsung akan merilis Galaxy Gear pada 4 September mendatang.

Kabar 4 September ini menunjukkan bahwa Galaxy Gear akan diungkap bersamaan dengan rilisnya seri terbaru phablet Samsung yaitu Galaxy Note 3. Rumornya, Galaxy Gear ini juga tidak akan menggunakan bahan fleksibel untuk layarnya. Meski tidak memakai namun Samsung tetap memproduksi layar fleksibel.

Beberapa analis berpendapat, perangkat yang dipakai di tubuh atau wearable device akan menjadi trend di masa depan. Tak heran perusahaan teknologi besar mulai berinvestasi melakukan pengembangan perangkat ini.

"Wearable device pasti akan membuat ceruk tersendiri karena ini merupakan produk awal di pasar," ujar analis Chung Chang Won dari Nomura Holdings. "Tapi saya belum yakin jam tangan atau kacamata pintar akan menjadi trend."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar